);

Bengkel Spesialis Jok & Interior Mobil Surabaya | Incar Car Interior – Ubah Interior Jadi Ala Sultan

Saat ini, kenyamanan dalam berkendara jadi prioritas banyak orang. Tapi, ada salah satu elemen penting yang sering diabaikan yaitu interior mobil. Padahal, interior yang nyaman dan terawat bisa meningkatkan pengalaman berkendara secara keseluruhan. Salah satu solusi untuk menjaga dan mempercantik interior mobil, langsung serahkan aja ke ahlinya yaitu Incar Car Interior. Keunggulan mereka bisa menyulap interior mobil kalian dengan desain yang modern dan stylish. Itu karena Incar Car Interior selalu menggunakan bahan berkualitas tinggi yang awet, tahan lama, dan mudah dibersihkan, sehingga mobil kalian akan selalu tampak seperti baru meskipun sering digunakan. Tidak heran kalau Incar Car Interior jadi pilihan banyak pecinta otomotif yang peduli dengan kenyamanan dan penampilan mobil mereka

Selain desainnya yang super stylish, Incar Car Interior juga menawarkan produkproduk yang didesain untuk melindungi interior mobil dari kotoran dan debu. Pilihan warna dan modelnya juga beragam, jadi kalian bisa dengan mudah untuk memilih produk yang sesuai dengan gaya dan selera kalian. Tidak hanya untuk mobil pribadi, Incar Car Interior juga bisa menyulap mobil keluarga, kantor, hingga kendaraan travel pun juga bisa.

Selain itu, Incar Car Interior juga tidak hanya bisa menyulap kreasi interior mobil saja, mereka juga melayani detailing interior seperti bekled jok, steer, restorasi, hingga custom audio. Dan tidak perlu khawatir, meskipun Incar Car Interior berfokus pada keseluruhan interior kendaraan, mereka tentunya tetap mengutamakan keselamatan setiap customernya

Kali ini tim Sapa, Kenal, Belajar fingerspot.io diberi kesempatan spesial untuk mengenal Incar Car Interior lebih lanjut. Penasaran kita ngobrolin apa aja? Yuk tonton video lengkapnya di bawah ini :

Youtube
Instagram

Sudah Siapkah Pakai Mobil Berkunci Sidik Jari?

Saat ini, produsen otomotif sedang melirik kemutakhiran sidik jari sebagai keamanan. Dari beberapa media di luar negeri, banyak pembahasan tentang pengaplikasian sidik jari sebagai kunci otomotif, khususnya mobil.

Menurut berbagai produsen otomotif ini, teknologi pemindai sidik jari sudah digunakan pada hampir semua gadget dan perangkat elektronik. Bahkan sudah diaplikasikan dalam berbagai pelayanan untuk menunjang kemanan, seperti perbankan, kesehatan, pendidikan, perusahaan, dan banyak lagi.

Bahkan rencananya, Corporate Vice President Synaptics Godfrey Cheng berkata, tidak hanya digunakan sebagai kunci yang membuka atau menutup pintu, bahkan juga bisa berfungsi untuk menyalakan mesin mobil.

Menurut para produsen otomotif ini, kebanyakan kunci yang saat ini digunakan adalah kunci manual, yang dinilai masih rawan pencurian dan tindak kriminal lainnya.

Ada pula yang beranggapan dan menyiapkan rencana penambahan sistem keamanan mobil dengan sistem biometrik ini. Penggunaan sistem biometrik (sidik jari) ini, tentunya atas pertimbangan beberapa keuntungan penggunaan sidik jari.

Hal ini juga sedang disiapkan oleh produsen otomotif lain seperti: Hyundai Santa Fe yang merupakan perusahaan mobil Korea Selatan. Perusahaan ini bahkan sudah menyediakan mobil dengan kunci sidik jari di tahun 2019 lalu, di tingkatan pasar tertentu

Melihat perkembangan teknologi yang semakin pesat ini, tak heran bila sistem biometrik menjadi sangat mungkin di terapkan, bahkan di Indonesia. Kapankah mobil ini bisa digunakan oleh masyarakat Indonesia? Mungkin kamu salah satu yang menunggunya.